Laksanakan Program Minggu Kasih, Polresta Mataram Sambangi Beberapa Lokasi Ibadah Umat Nasrani

    Laksanakan Program Minggu Kasih, Polresta Mataram Sambangi Beberapa Lokasi Ibadah Umat Nasrani

    Mataram NTB - Polresta Mataram Polda NTB melaksanakan Program Minggu kasih berupa pengamanan kepada masyarakat jemaat yang melaksanakan ibadah Minggu dibeberapa lokasi gereja di wilayah hukumnya. Minggu, (05/11/2023)

    Diketahui Minggu Kasih merupakan Program yang diinovasi oleh personel Polresta Mataram yang beragama Kristen yang tergabung dalam Persekutuan Umat Nasrani Polresta Mataram yang pelaksanaannya dibantu oleh para Polsek jajaran, Bhabinkamtibmas serta Polisi Lingkungan yang berada di wilayah tugas masing-masing.

    Kapolresta Mataram Kombes Pol Mustofa SIK MH., melalui Kebag Ren Polresta Mataram Kompol Agus Dwi Ananto SH , mengatakan kegiatan ini terus rutin setiap hari Minggu dilaksanakan dirangkaikan dengan pengamanan oleh personel Polresta Mataram dan Polsek di 19 gereja di wilayah hukum Polresta Mataram.

    Sambil pengamanan Ibadah Minggu umat Nasrani Personil juga melakukan silaturahmi kepada para tokoh agama Nasrani serta berkesempatan melakukan dialog bersama Jamaat Minggu di gereja seperti halnya Safari Kamtibmas dan Jum'at Curhat yang dilaksanakan pada tempat ibadah Umat Islam ataupun umat Hindu.

    Sehingga dapat mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat khususnya beragama Nasrani dalam rangka menjaga kondusifitas Kota Mataram agar tetap kondusif, imbuhnya

    Kompol Agus juga menambahkan bahwa kegiatan ini sebagai tindak lanjut Program Quick Wint Presisi Kapolri yang bertujuan untuk memelihara Kamtibmas di tengah masyarakat.

    Dengan kegiatan yang dilakukan Polresta Mataram tersebut diharapkan kepada masyarakat khususnya Umat Nasrani merasa semakin dekat dengan polisi sehingga akan lebih mudah menyampaikan informasi terkait permasalahan yang terjadi di tengah-tengah masyarakat. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Mapolsek Mataram Disambangi Kapolda NTB...

    Artikel Berikutnya

    Stop ! Knalpot Brong dan Balap Liar Mengganggu...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Satgas Yonif 715/Motuliato Bagikan sembako kepada Masyarakat di Puncak Jaya, Papua
    Polresta Mataram Intensifkan Patroli Malam Demi Keamanan Kota
    Perempuan Muda Tersandung Kasus Aborsi di Mataram, Kini Ditahan Polisi
    Tersandung Arisan Online, Perempuan di Mataram Nekat Gelapkan Motor

    Ikuti Kami